BMW Archives | Satutenda.com https://satutenda.com/category/mobil-bmw/ Otomotif dan Petualangan Sat, 13 Jul 2024 08:14:25 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.8.1 https://i0.wp.com/satutenda.com/wp-content/uploads/2021/03/cropped-Logo-Satutenda-2020-kecil.png?fit=32%2C32&ssl=1 BMW Archives | Satutenda.com https://satutenda.com/category/mobil-bmw/ 32 32 137746722 BMW Indonesia dan MINI Indonesia Ramaikan GIIAS 2024. https://satutenda.com/bmw-indonesia-di-giias-2024/ https://satutenda.com/bmw-indonesia-di-giias-2024/#comments Sat, 13 Jul 2024 08:11:08 +0000 https://satutenda.com/?p=3449 BMW Group Indonesia akan kembali hadir di pameran otomotif tahunan terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Pada pameran ini, BMW Group akan menghadirkan kendaraan paling inovatif dari brand BMW dan MINI. Menempati area paling premium di Convention Hall, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD mulai tanggal 18 hingga 28 Juli 2024. Sebanyak […]

The post BMW Indonesia dan MINI Indonesia Ramaikan GIIAS 2024. appeared first on Satutenda.com.

]]>
BMW Group Indonesia akan kembali hadir di pameran otomotif tahunan terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Pada pameran ini, BMW Group akan menghadirkan kendaraan paling inovatif dari brand BMW dan MINI.

Menempati area paling premium di Convention Hall, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD mulai tanggal 18 hingga 28 Juli 2024. Sebanyak 23 model kendaraan BMW dan 7 model kendaraan MINI akan hadir untuk publik, di area seluas 2,552 m2 .

Untuk kendaraan yang dapat dicoba langsung oleh pengunjung sangat beragam, dengan 17 unit BMW dan 5 unit MINI siap memberikan pengalaman berkendara terbaik.

Senada dengan tema GIIAS 2024 ‘Innovation meets Inspiration’, BMW Group Indonesia mengusung tema ‘Experience the Future of Mobility’ di mana tema ini direpresentasikan dengan penampilan megah dan teknologi inovatif yang jelas hingga ke detail komprehensif dari BMW Group Pavilion di GIIAS 2024.

Sebagai pemimpin di segmen kendaraan premium dan listrik di Indonesia, BMW Indonesia akan kembali tunjukkan komitmen kami pada Indonesia melalui kehadiran kami di ajang otomotif tahunan GIIAS 2024.

Pada tahun 2023, kami menjual lebih dari 5.000 unit, termasuk 4.172 BMW dan 891 MINI. Sebagai perusahaan otomotif premium pertama yang mencapai hal ini di Indonesia, kami bangga dapat memperkuat kepemimpinan kami di segmen ini.

Pencapaian ini menegaskan komitmen kami untuk memenuhi beragam kebutuhan pengemudi di Indonesia. Apalagi pada kuartal II-2024, BMW Indonesia terus pertahankan posisinya sebagai pemimpin kendaraan premium secara keseluruhan dan segmen kendaraan listrik premium.

Ajang GIIAS selalu membawa konsep masa depan, oleh sebab itu menjadi kegiatan yang sesuai untuk BMW Group Indonesia luncurkan kendaraan-kendaraan paling inovatif dari BMW dan MINI. Pada GIIAS 2024, salah satu kendaraan yang diluncurkan juga merupakan rakitan lokal.

BMW Group Indonesia mengundang seluruh pelanggan dan penggemar brand BMW dan MINI untuk mengunjungi BMW Group Pavilion di GIIAS 2024. Pengunjung dapat melihat lebih dekat dan mencoba langsung kendaraan-kendaraan terbaik BMW dan MINI.

Serta menikmati layanan premium dan berbagai penawaran khusus yang hanya tersedia selama pameran berlangsung,” ujar Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia.

Jodie kemudian melanjutkan, “Pada tahun ini, kami juga menyambut baik terobosan baru dari GIIAS 2024 dengan menyiapkan satu hari khusus untuk rekan-rekan media”.

Maka dari itu, kami menyiapkan penampilan spektakuler yang belum pernah ada di GIIAS sebelumnya, khusus untuk rekan-rekan media sekalian nanti di tanggal 17 Juli 2024. Sampai jumpa di sesi press conference dari BMW dan MINI pada Press Day di GIIAS 2024 pukul 14.20 hingga 15.25.

Selain hadirkan lini kendaraan terbaru BMW dan MINI, BMW Group Indonesia juga akan hadirkan ragam penawaran untuk pelanggan. Antara lain program pembiayaan menarik dari BMW Financial Services yang memudahkan proses kepemilikan kendaraan BMW impian.

Berbagai kemudahan untuk pelanggan sebagai bagian dari program Relax We Care. Hingga penawaran istimewa untuk parts dan original merchandise terbaru di BMW dan MINI Lifestyle area.

BMW M Performance Parts di BMW Lifestyle area

Konsumen BMW pecinta motorsport juga mendapat perhatian khusus dengan kehadiran M Performance Corner di area BMW Lifestyle.

Aksesoris BMW M Performance Parts tersedia untuk beragam varian BMW untuk memperkuat tampilan eksterior dan interior kendaraan BMW.

Khususnya di beberapa bagian seperti lampu, spion, spoiler, bumper, serta penggunaan material Carbon dan Alcantara pada bagian interior. Sebagai wujud nyata, beberapa model terbaru BMW akan tampil dengan M Performance Parts di GIIAS 2024.

Views: 83

The post BMW Indonesia dan MINI Indonesia Ramaikan GIIAS 2024. appeared first on Satutenda.com.

]]>
https://satutenda.com/bmw-indonesia-di-giias-2024/feed/ 1 3449
BMW Hadirkan Dua Unit Mobil Listrik di IIMS 2024 https://satutenda.com/dua-bmw-mobil-listrik-di-iims-2024/ https://satutenda.com/dua-bmw-mobil-listrik-di-iims-2024/#respond Fri, 16 Feb 2024 07:07:54 +0000 https://satutenda.com/?p=3214 Satutenda.com – BMW Group Indonesia menghadirkan dua unit mobil listrik di IIMS 2024. Menempati Hall A3, BMW langsung mengenalkan dua unitnya itu pada hari pertama. Dua SAV full-listrik premium yang dikenalkan ke publik adalah BMW iX1 eDrive20 M dan BMW iX1 xDrive50 Sport. Sementara MINI menghadirkan MINI Clubman Final Edition. Mobil ini tersedia eksklusif 50 […]

The post BMW Hadirkan Dua Unit Mobil Listrik di IIMS 2024 appeared first on Satutenda.com.

]]>
Satutenda.com – BMW Group Indonesia menghadirkan dua unit mobil listrik di IIMS 2024. Menempati Hall A3, BMW langsung mengenalkan dua unitnya itu pada hari pertama.

Dua SAV full-listrik premium yang dikenalkan ke publik adalah BMW iX1 eDrive20 M dan BMW iX1 xDrive50 Sport.

Sementara MINI menghadirkan MINI Clubman Final Edition. Mobil ini tersedia eksklusif 50 unit untuk Indonesia.

Pada IIMS 2024 ini, BMW menghadirkan 5 unit mobil untuk memenuhi area bootnya, seluas 672 m2. Pihaknya juga langsung menyediakan slot buat pengunjung yang ingin merasakan langsung sensasi mengenderai BMW.

President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan, pada kesempatan ini menjelaskan, “Pada IIMS ini kami hadirkan delapan model BMW terbaru, termasuk di dalamnya BMW iX1 dan BMW iX xDrive50. Selain itu, MINI juga menghadirkan tujuh model terbarunya, termasuk MINI Electric”.

BACA: Kenalkan Model SUV, Suzuki Jimny Tetap Pertahankan Ciri Khas

Ia melanjutkan, “Saya mengundang Anda seluruh pelanggan atau pun fans BMW dan MINI untuk mengunjungi BMW Group Pavilion di IIMS 2024. Jangan lewatkan kesempatan untuk test-drive beberapa model terbaru baik dari BMW maupun MINI”.

Pada kesempatan ini, influencer Fitra Eri juga hadir untuk memberikan testimoninya. Ia menjelaskan bahwa ia berkenalan dengan BMW iX1 bukan di Indonesia. Dan saat itu pun ia berharap agar produk ini segera dibawa ke Indonesia.

“Dan saya sangat senang saat mendengar kabar kalau BMW iX1 ini masuk Indonesia. Kenyamanan yang ditawarkan mobil ini sangat bagus, terutama untuk bepergian bersama keluarga,” ujar Fitra Eri.

Rekor penjualan

BMW Group Indonesia meraih rekor penjualan tertinggi pada 2023 lalu. Total ada 5,063 unit mobil BMW yang terjual. Penjualan tersebut terdiri dari 4,172 unit kendaraan BMW dan 891 unit MINI.

Capaian ini menjadi hal yang sangat membanggakan bagi BMW, sebagai pabrikan pertama di sektor otomotif premium di Indonesia.

BMW iX dan BMW i7 adalah dua unit mobil listrik yang cukup mendapat tempat di pasar Indonesia. Total pihak BMW sudah mengirimkan total 745 unit kendaraan listrik ke pelanggan di Indonesia.

BACA JUGA: Cara Mendapatkan ID PRESS untuk Liputan Pameran Otomotif di Indonesia

Sementara Head of MINI Asia, Daren Ching mengaku senang karena bisa hadir sekali lagi di IIMS 2024.

“Pada kesempatan ini kami meluncurkan MINI yang selama lebih dari 50 tahun kehadirannya selalu menarik perhatian yakni MINI Clubman,” ujarnya.

Kendaraan ini memancarkan gaya yang khas dan berikan rasa bangga serta senyum lebar bagi yang mengendarai kendaraan spesial ini.

Views: 31

The post BMW Hadirkan Dua Unit Mobil Listrik di IIMS 2024 appeared first on Satutenda.com.

]]>
https://satutenda.com/dua-bmw-mobil-listrik-di-iims-2024/feed/ 0 3214