Apa sih Enaknya Mendaki Gunung? Kan Capek. Makanya Baca Filosofinya Nih…

Tips-Bagi-Pendaki-Gunung
(Foto;Satutenda.com)

Apa sih Enaknya Mendaki Gunung? Satutenda.com – Kamu mungkin pernah ditanya, apa sih enaknya mendaki gunung? Kan mendaki gunung capek bro/sis. Lagian, di saat semua sudah modern dan serba mudah kalau mau pergi ke mana-mana, situ susah-sudah jalan kaki; mendaki pula.

Paling nggak enak kalau ditanya gitu kan? Yang ini bukan hanya nanya, tapi lebih kayak ngejek. Nggak enak banget. Sakit! Apalagi yang ngomong itu orangtua. Dijawab nggak enak, nggak dijawab nyesalin juga nanyanya.

Tenang. Sebagai sesama pendaki, kami mau kasih tahu kamu cara jitu menjawab pertanyaan itu. Jadi kamu nggak harus susah-susah cari alasan, apalagi stres gara-gara mereka nanya, ‘apa sih enaknya mendaki gunung?’

1. Puncak adalah tujuan

Mendaki gunung itu seperti menjalani hidup. Tujuanmu adalah ke puncak jadi kamu akan berusaha sekuat tenaga untuk mencapai tujuanmu. Kecuali kejadian-kejadian khusus yang bisa menggagalkan tujuanmu.

Sama halnya dengan kehidupan. Kamu harus tahu tujuan hidupmu supaya hidupmu tidak sia-sia. Kalau tidak kamu akan kehilangan arah, bahkan harapan.

2. Persiapkan segalanya

Saat mendaki gunung kamu pasti melakukan persiapan,mulai dari persiapan fisik, perlengkapan, hingga ongkos perjalanan. Di situ kamu belajar menjadi pribadi yang sanggup merencanakan sesuatu, memperhitungkannya dengan matang kemudian merealisasikannya.

3. Kesetiakawananmu teruji

Di gunung kamu akan tahu siapa sahabat baik dan siapa yang hanya sekedar teman biasa. Ini cocok para pencinta puncak yang perginya barengan.

Sahabat yang baik tak akan meninggalkanmu, entak di saat sama-sama senang atau sama-sama susah. Tapi dia yang hanya sekedar kenal akan meninggalkanmu dan lebih mengutamakan ambisinya.

4. Keluar dari zona aman

Mendaki gunung mengajarkan bahwa kalau kamu ingin melihat sesuatu yang indah keluarlah dari zona nyaman. Dan untuk mencapai kesuksesan kamu pasti mengalami banyak tantangan dan kesulitan, sekecil apa pun itu.

5. Kita hanya noktah di bawah kolong langit

Ketika melihat keindahan puncak gunung kamu akan sadar, dirimu hanya setitip noktah di bawah kolong langit ini. Ada banyak hal di luar sana, yang bahkan lebih indah dan cantik dari kamu. So, nggak usah sombong.

Teman-teman, saya yakin masih banyak hal yang bisa kamu kemukakan untuk menjawab pertanyaan, apa sih enaknya mendaki gunung?

Lima jawaban di atas hanya sebagai pemicu untuk kamu berpikir dan menjadi hobi mendakimu lebih bernilai.

Views: 65