Wahana Honda Kembali Gelar Edukasi Safety Riding

By Tiwie Pert Jun9,2022
(foto: Wahana)

Satutenda.com – Tim Safety Riding Promotion (SRP) Wahana Makmur Sejati (WMS) kembali selenggarakan edukasi berkendara aman secara tatap muka dengan tetap menjalankan beberapa protokol kesehatan. Para instruktur dalam tim ini telah tersertifikasi oleh safety riding PT. Astra Honda Motor.

Kegiatan edukasi safety riding Wahana bukan hanya digelar di Wahana Safety Riding Center, Jatake Tangerang, tetapi juga dijalankan dengan mengunjungi perusahaan dan sekolah. Sebelumnya, karena adanya pembatasan aktivitas oleh pemerintah akibat pandemic Covid-19, edukasi berkendara aman Wahana Honda dilakukan secara daring.

BACA JUGA: 5 Keuntungan Memakai Hard Pannier Saat Touring

Selama Mei 2022, tim SRP mengunjungi 10 perusahaan dan 12 sekolah untuk melakukan edukasi soal berkendara aman. Dalam kegiatan ini, tim SRP memberikan informasi dan teori terkait berkendara aman, peraturan lalu lintas, dan memberi kesempatan peserta untuk melakukan praktek langsung seperti sikap berkendara, slalom, pengereman, dan keseimbangan.

Tim Safety Riding Wahana gelar edukasi berkendara aman secara tatap muka (foto: Wahana).

“Kini, kami siap untuk diundang ke kelompok masyarakat yang ingin dapatkan pengetahuan berkendara aman ala Honda. Tidak sulit, tinggal buat permohonan nanti jadwal akan diatur oleh tim kami,” ujar salah satu instruktur senior SRP Wahana, Siswanto, Rabu (08/06/2022).

BACA JUGA: Ini Pendapat Saya Setelah Bawa Motor CB150X Menembus Macetnya Jakarta

Harapannya dengan adanya edukasi safety riding ini bisa membimbing pengendara motor agar lebih peduli keselamatan. SRP Wahana membagi tiga kelompok peserta yaitu perorangan (pemula dan expert), lembaga sekolah atau universitas, komunitas motor, hingga lembaga pemerintahan atau korporat.

Tim Safety Riding Wahana bagikan pengetahuan berkendara aman ala Honda (foto: Wahana).

Fasilitas Saftey Riding Center Wahana sempat meraih gelar sebagai yang terbaik oleh PT. AHM beberapa waktu yang lalu. Fasilitas ini merupakan satu kebanggan Wahana Makmur Sejati yang tahun ini memasuki usia ke 50 tahun. Komitmen Wahana sejalan dengan AHM untuk memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen, salah satunya edukasi berkendara aman dengan semangat Cari Aman yang diusungnya.

Tertarik dengan edukasi safety riding? Peminat bisa mengajukan permohonan melalui email ke srpwms@wahanaartha.com atau melalui layanan pesan Whatsapp di 0811-9610-0492. Layanan ini bersifat cuma-cuma atau gratis.

Related Post