Honda Stylo 160 Langsung Hadir di IIMS 2024. Saatnya Lihat Dari Dekat

By Steve Elu Feb16,2024
Honda Stylo 160 hadir di IIMS 2024Foto: Satutenda.com

Satutenda.com – Honda Stylo 160 langsung hadir di IIMS 2024, setelah diperkenalkan PT Astra Honda Motor (AHM) beberapa pekan lalu.

Sesuai dugaan, motor skutik premium ini sengaja diluncurkan menjelang IIMS, dan sekarang unit ini benar-benar ikut dipajang di IIMS 2024.

Produk teranyar skutik fashionable New Honda Stylo 160 ini hadir untuk pertama kalinya di depan publik dan siap memikat pengunjung melalui balutan desain klasik modern retro.

Sejak diluncurkan, Honda Stylo 160 ini langsung menuai pro dan kontra. Yang pro melihat unit baru dari AHM ini sebagai langkah berani. AHM bernai naik kelas dengan memberikan kecepatan 160cc untuk motor skutik entri level.

Sementara yang kontra, banyak masih menyangkan model desain. Yang katanya mereka lebih suka yang versi Thailand.

Namun, apa pun itu sekarang Honda Stylo 160 sudah hadir secara langsung di IIMS 2024.

Jadi buat pengunjung atau konsumen setia Honda yang mungkin selama ini hanya melihat dari video atau media sosial, sekarang kalian punya kesempatan untuk menyaksikan unit teranyar AHM ini dari dekat.

Booth AHM

Booth AHM berada di Hall C3 Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta Pusat. AHM akan hadir sepanjang masa pameran yakni dari 15 sampau 25 Februari 2024.

Melalui tema “One HEART. – #SatuHATIPenuhArti” booth AHM mencoba untuk menghadirkan pengalaman serta mengajak para pengunjung untuk beriringan penuh semangat dalam mengejar impian bersama sepeda motor Honda.

Selain model teranyar Honda, ada 28 model sepeda motor Honda yang hadir menemani pengunjung melalui enam zona.

Keenam zona tersebut adalah Electric Vehicle, Fashion, Urban, Big Scooter, Explorer dan Racing.

Selain menghadirkan model standar, di Booth AHM para pengujung juga dapat melihat jajaran sepeda motor modifikasi yang memberikan inspirasi para pecinta sepeda motor dalam memodifikasi sepeda motor

Jadi gimana teman-teman, ayok segera ke booth Honda di IIMS untuk merasakan secara langsung Honda Stylo 160.

Related Post