Biaya Pendaftaran dan Total Hadiah Marathon 42K Yogyakarta

By Steve Elu Jul6,2023
Lari Marathon 42km HUT DI YogyakartaFoto: Satutenda.com

Satutenda.com – DI Yogyakarta merayakan ulang tahunnya dengan cukup berbeda tahun ini. Pesta hari lahir itu disemarakan dengan lari marathon.

Jadi, buat kamu yang suka lari atau sedang tekun berlatih untuk lari marathon, lomba lari HUT DI Yogyakarta ini bisa jadi kesempatan buat unjuk kemampuan.

Nantinya, perlombaan di bawah tajuk The International Yogyakarta 42K tersebut dibagi ke dalam tiga kategori yakni 42 kilometer, 21 kilometer, dan 10 kilometer.

Besaran biaya pendaftaran pada tiap kategori berbeda-beda. Untuk lari 42K biaya pendaftaran untuk WNI sebesar Rp 850 ribu dan WNA Rp 1,2 juta.

Sedangkan untuk 21K, pelari WNI diberi tarif daftar Rp 600 ribu dan WNA Rp 800 ribu. Kemudian jarak 10K untuk WNI Rp 400 ribu dan WNA Rp 600 ribu.

Harga tersebut sudah termasuk kaos peserta, kaos finisher bagi yang menyelesaikan 42K, nomor BIB, timing tag, race bag, gimmick sponsor dan race guide.

Total hadiah

The International Yogyakarta 42K menargetkan partisipasi sekitar 3.000 pelari, baik dari dalam dan luar negeri.

Direktur Utama Raga Jiwa Mulia, Rizky Fransisco menjelaskan, “Hadiah yang panitia siapkan dalam ajang The International Yogyakarta 42K sebesar Rp 288 juta untuk pemenang pria, wanita, dan kategori master bagi yang berusia di atas 40 tahun”.

BACA JUGA: Lari Marathon Ramaikan Ulang Tahun Yogyakarta

Selain itu, terdapat juga hadiah lainnya berupa medali dan doorprize, yang tentunya sangat menarik untuk peserta. Setidaknya sebagai kenangan bahwa kamu pernah lari melintasi kota Yogyakarta yang eksotis itu.

Rute yang dilalui

Gunawan Samiadji selaku Race Management Tribun EO menjelaskan, peserta lomba akan memulai perjalanan mereka dari Titik Nol Yogyakarta, melintasi jalan-jalan ikonik, melewati bangunan bersejarah, dan finish di Malioboro Yogyakarta.

Program penunjang acara dan rute lomba dirancang dengan teliti untuk memberikan pengalaman lari yang memukau sambil menikmati pesona Kota Yogyakarta.

“Yang menjadi istimewa dari penyelenggaraan event ini adalah rute melintasi landmark-landmark Kota Yogyakarta, dengan start di Titik Nol Kilometer Yogyakarta dan finish di Malioboro”.

Lari marathon di Yogyakarta ini merupakan kali pertama event lari marathon yang melewati Malioboro.
Informasi lebih lanjut mengenai The International Yogyakarta 42K dan informasi registrasi mengenai TIY42K silakan mengikuti akun Instagram @yogyakarta42k dan mengakses website www.tiy42kmarathon.com.

Related Post