10 Travel Blogger Pendatang Baru, Satutenda.com – Dunia traveling di Indonesia sedang sangat populer, khususnya di kalangan anak muda. Selain jalan-jalan, sebagian orang muda mulai menuliskan kisah perjalanan mereka ke blog. Mereka inilah yang dikenal sebagai travel-blogger.
Saat ini, para travel blogger pendatang baru terus tumbuh. Mereka berusaha menuliskan pengalaman mereka masing-masing setelah berkunjung ke berbagai tempat wisata di Indonesia. Sebagian bahkan sudah melancong ke luar negeri.
Dari banyaknya travel blogger yang tumbuh subur di Indonesia itu, kita mendapatkan cerita yang bervariasi. Entah gaya cerita yang beragam atau tempat-tempat wisata baru yang mulai dikenal publik.
Sebuah blog traveling semakin dikenal apabila banyak pengunjung dan statistik di google bagus. Salah satu situs yang biasa dijadikan rujukan untuk mengetahui trafik statistik blog adalah www.alexa.com. Jika angka trafik statistik semakin kecil berarti kondisi indeks blog di google makin bagus.
Awal 2018, Thetravelearn.com membuat Top 100 Travel Blogger Indonesia. Ukuran yang dipakai adalah Alexa Rank Indonesia.
Menuju akhir tahun 2018, kami mencoba membuat 10 travel blogger pendatang baru yang terus memperbaiki posisinya di Alexa Rank Indonesia. Tentu saja kami mempersempit cakupan travel blogger ini untuk mereka yang kami anggap pendatang baru.
Sementara travel blogger yang sudah sangat terkenal seperti naked-traveler.com, duaransel.com, pergidulu.com, wiranurmasyah.com, catperku.com, efenerr.com, dan beberapa travel blogger yang lain tidak kami sertakan di sini.
Mengapa kami memilih 10 travel blogger ini untuk kami kategorikan sebagai travel blogger pendatang baru yang lagi hits menuju akhir tahun 2018? Karena posisi blog mereka di Alexa Rank Indonesia semakin meningkat bila dibandingkan dengan catatan yang pernah dibuat Thetravelearn.com
Virustraveling.com (21,719)
Thetravelearn.com (27,498)
Satutenda.com (28,604)
Jalancerita.com (34,923)
Dananwahyu.com (41,372)
Janganlupabahagia.com (43,827)
Kadekarini.com (44,257)
Duniaindra.com (50,864)
Walterpinem.me (59,030)
Insalamina.com (61,389)
Inilah 10 travel blogger pendatang baru yang terus berinovasi dengan postingan-postingannya menuju akhir tahun 2018. Entah itu melalui variasi tulisan maupun eksplor tempat-tempat wisata yang baru.
Bagi teman-teman travel blogger yang belum sempat kami tuliskan nama blogmu pada daftar ini, silakan tulis di kolom komentar. Kami akan segera mencek posisi blogmu di Alexa Rank Indonesia untuk kami masukan dalam list di atas.
Views: 43